Tuesday, March 20, 2012

Apa Itu Komputer ?


Tugas Ilmu Budaya Dasar
Tulisan 2


Apa itu Komputer ?
Komputer adalah alat elektronik yang bekerja secara otomatis dengan perintah tertentu untuk menghasilkan suatu output yang diinginkan sehingga memudahkan pekerjaan manusia.  Komputer sendiri berasal dari bahasa latin computare yang mengandung arti menghitung.

Jenis-jenis computer
1.      Berdasarkan data yang diolah            :
a.       Analog Computer
b.      Digital Computer
c.       Hybrid Computer

2.      Berdasarkan Ukurannya         :
a.       Mainframe Computer
b.      Mini Computer
c.       Micro Computer

3.      Berdasarkan Penggunaannya  :
a.       Special Purpose Computer
b.      General Purpose Computer

Komputer yang umumnya kita gunakan adalah terdiri dari   :
·         CPU (Central Processing Unit)
CPU adalah sebuah unit yang paling utama dalam sebuah perangkat computer. CPU terdiri atas beberapa bagian diantaranya adalah:
a.       Arithmetic Logical Unit atau dalam bahasa computer disebut ALU. Tugasnya adalah melakukan proses yang menjalankan segala rutinitas yang berhubungan dengan matematika dan perbandingan secara logika.
b.      Control Unit atau dalam bahasa computer disebut CU. Tugasnya adalah mengontrol seluruh peralatan lainnya didalam computer.

Berikut adalah pengertian lengkap CPU secara keseluruhan dan hal-hal yang tersimpan dalam CPU          :
a.       Mainboard : Perangkat dalam computer yang berfungsi menata letak beberapa peralatan lain dalam computer seperti : Processor, RAM, VGA, LAN, Soundcard, dan sebagainya.
b.      Processor : Dapat juga disebut sebagai otak dari pemroses dan pusat yang mengontrol dari berbagai perangkat lain sehingga computer dapat bekerja dengan optimal. Satuan processor adalah MHz ,yaitu satuan penghitung dalam hal mengolah data / informasi.
c.       Memmory / RAM : Sebuah perangkat yang mampu menyimpan data yang bersifat temporer / sementara. Memory yang umum dipakai biasanya berkapasitas 128MB, 256MB, 512MB, 1GB, 2GB, bahkan sekarang pun sudah ada yang mencapai 4GB.
d.      Harddisk : Sebuah perangkat yang mampu menyimpan ataupun menghapus suatu data yang bersifat tidak permanen ataupun tidak temporer / sementara sehingga kita dapat menyimpan atau menghapus suatu data kapan saja. Kapasitas harddisk yang umum dipakai saat ini adalah 20GB, 40GB, 80GB, 120GB, 250GB, 500GB, 640GB bahkan sampai sekarang telah mencapai 2,5TB (Terrabyte) atau sama dengan 2500GB.
e.       VGA : Setiap computer umumnya membutuhkan VGA baik Onboard maupun VGA card. VGA berfungsi untuk mengolah data grafis untuk ditampilkan dilayar monitor. Kisaran kapasitas saat ini yang digunakan biasanya sekitar 128MB, 256MB, 512MB, 1GB hingga 4GB. VGA juga memiliki Bit dalam istilah data prosesing adalah suatu nilai logika 1 atau nol. Artinya untuk gerbang logika 1 dan 0 diwakili oleh satu buah saklar. Sering disebut data bus. Sehingga, 128 bit mewakili gerbang logika sebanyak 128 saklar dan seterusnya. Artinya dalam satu siklus proses, prosesor dapat memproses sebanyak 128 gerbang logika. Semakin besar data bus yg diproses, maka semakin cepat proses terjadi. Yg diproses adalah memori dalam gerbang logika.

Sekian penjelasan dari saya mengenai apa itu computer, mudah-mudahan dapat memberikan manfaat bagi kita semua khususnya dalam perkembangan teknologi dizaman sekarang ini yang tiap tahun bahkan tiap bulan terus dan terus meningkat.

Sumber Referensi :

No comments:

Post a Comment